Dikawal 7 Parpol, Dian-Tuti Daftar Cabup-Cawabup ke KPU Kuningan
Pasangan Cabup-Cawabup Dian R Yanuar-Tuti Andriani bersama rombongan tiba di KPU untuk mendaftarkan Cabup-Cawabup Kuningan, Rabu siang (28/8/224). Foto: Mumuh Muhyiddin/SiwinduMedia.com

Dikawal 7 Parpol, Dian-Tuti Daftar Cabup-Cawabup ke KPU Kuningan

SiwinduMedia.com – H Dian Rachmat Yanuar dan Hj Tuti Andriani menjadi pendaftar kedua untuk pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Kuningan di KPU Kuningan, Rabu siang (28/8/2024).

Dengan dikawal 7 Parpol, terdiri dari Partai Golkar, Partai Gerindra, PKS, Partai Nasdem, PSI, Partai Ummat dan Partai Buruh, pasangan Dian-Tuti bersama ribuan massa pengiringnya, datang ke KPU untuk menyerahkan berkas pendaftaran. Tampak Dian mengenakan baju dan celana berwarna abu-abu, sementara Tuti mengenakan kebaya.

Di belakangnya, tampak para Ketua Parpol pengusung dan pendukung, yakni Ketua DPD Partai Golkar H Asep Setia Mulyana, Ketua DPD PKS H Dwi Basyuni Natsir, Ketua DPC Partai Gerindra H Dede Ismail dan Ketua DPD Partai Nasdem H Chartam Sulaiman, beserta para Ketua Partai pendukung.

Dian-Tuti dan perwakilan rombongan langsung disambut lengser beserta tarian budaya Sunda. Mereka kemudian langsung memasuki aula KPU yang di dalamnya telah menunggu jajaran Komisioner KPU dan Bawaslu Kuningan.

Berkas pendaftaran Calon Bupati dan Wabup Kuningan Dian-Tuti kemudian diserahkan kepada Ketua KPU Asep Budi Hartono. Dengan membawa tagline Kuningan Melesat, pasangan calon yang menamakan diri Dirahmati (Dian Rachmat Yanuar-Tuti Andriani) ini, juga memiliki tekad untuk membawa kemajuan Kuningan.

Baca Juga:  Yanuar Prihatin Layak Jadi Bupati, Yusron Kholid: Beliau Santri Politik

Sebelum ke KPU, Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan Dian-Tuti Andriani melakukan deklarasi sekaligus Doa Bersama di Komplek Kuningan Islamic Center (KIC), Jalan Ir Soekarno, Gunungkeling – Cigugur, diikuti parpol pengusung dan pendukung dan juga ribuan masyarakat pendukungnya.

Tak ayal, Deklarasi tersebut menyebabkan komplek KIC dan sekitarnya penuh dengan kerumunan warga dan kendaraan, sehingga jalanan juga dibuat macet. Beruntung, kondisi itu sudah diantisipasi baik oleh aparat, sehingga potensi kemacetan parah, mampu diurai cepat.

Tampak, selain para ketua parpol, pengurus, kader hingga simpatisan parpol, juga kompak Ormas Pemuda Pancasila, pasukan Muslimat NU, para tokoh NU, hingga pensiunan eselon II. Istimewanya, hadir Caleg DPR RI Partai Gerindra Terpilih, yang juga Tokoh Pengusaha Kuningan H Rokhmat Ardiyan, H Dadang Rafael dan Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Provinsi Jabar H Dudi Pamuji.

“Kita berharap semua dirahmati, diberi keberkahan. Semoga juga semua yang disampaikan para ketua parpol untuk kemenangan Paslon Dirahmati, menjadi kenyataan,” ungkap Dian Rachmat Yanuar, dalam orasi politiknya.

Baca Juga:  Relawan Ridhokan Pasti Amanah Bagi-Bagi Nasi Kotak Jum'at Berkah

Dian yang sebelumnya menjabat Sekda Kuningan ini memohon izin dan doa restu kepada semua pendukung dan masyarakat atas deklarasi dirinya bersama Hj Tuti Andriani untuk maju sebagai Cabup-Cawabup Kuningan Periode 2024-2029. Ia bersama Tuti akan berikhtiar mewakafkan waktu, tenaga dan pikiran. Tentu menuju Kuningan lebih baik.

“Banyak PR belum diselesaikan. Tidak ada superman, hanya ada supertim. Saya siapkan visi misi, yang berakar dari seluruh keinginan masyarakat Kuningan, terwujudnya keadilan, terwujudnya masyarakat Kuningan sejahtera, adil dan makmur secara proporsional,” ungkap Dian yang juga putra mantan Ketua DPC PKB Kabupaten Kuningan itu.

Sementara itu, Cawabup Hj Tuti Andriani dalam kesempatan itu menyapa banyak relawan, khususnya relawan Balad Acep Purnama. Sebagai adik kandung mantan Bupati Kuningan Almarhum H Acep Purnama, Ia bersyukur karena Balad Acep Purnama bisa kembali bergabung dengan Paslon Dirahmati.

“Sesuai pesan Pak Prabowo, meskipun dalam kontestasi ini ada perbedaan, semoga setelah kontestasi ini semua kembali bersatu dalam kemenangan Dirahmati. Semoga Dirahmati selalu di hati, terutama para gender, ibu-ibu tersayang, mari kita menangkan Dirahmati untuk Kuningan lebih baik,” ajak Tuti.

Baca Juga:  Ratusan Warga Cikeusal Sambut Yanuar Prihatin Hadiri Peringatan Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah

Cek Juga

Rangkul Komunitas Otomotif, Yanuar-Udin Siap Bangun Sirkuit Balap Motor di Kuningan

SiwinduMedia.com – Setelah menyentuh kalangan muda milenial dengan pengembangan dan pembinaan E-Sport di Kuningan, kini …