Tak Pakai APBD, FK PKBM Kuningan Sukses Gelar Peningkatan Kapasitas Berkualitas
Tak Pakai APBD, FK PKBM Kuningan Sukses Gelar Peningkatan Kapasitas Berkualitas. (Foto: Mumuh Muhyiddin/SiwinduMedia.com)

Tak Pakai APBD, FK PKBM Kuningan Sukses Gelar Peningkatan Kapasitas Berkualitas

SiwinduMedia.com – Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (FK PKBM) Kabupaten Kuningan, sukses menggelar kegiatan peningkatan kapasitas para Kepala Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) dan PKBM se-Kabupaten Kuningan. Tentu saja peningkatan kapasitas ini sangat berkualitas.

Yang keren dan patut dicontoh lembaga lain, dalam kegiatan yang dipusatkan di De Jehan Hotel, Jumat (14/2/2025) tersebut, FK PKBM Kabupaten Kuningan tidak sedikitpun menggunakan bantuan dari APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah).

Menurut Ketua FK PKBM Kabupaten Kuningan, Iwan Gunawan SIP, kegiatan tersebut digelar tak lain untuk meningkatkan kualitas tenaga pendidik sekaligus mempererat silaturahmi antar lembaga pendidikan non formal di Kabupaten Kuningan.

Tak Pakai APBD, FK PKBM Kuningan Sukses Gelar Peningkatan Kapasitas Berkualitas
Tak Pakai APBD, FK PKBM Kuningan Sukses Gelar Peningkatan Kapasitas Berkualitas. Foto: Mumuh Muhyiddin/SiwinduMedia.com

Dijelaskan, dalam kegiatan ini pihaknya menghaditkan narasumber dari Direktorat serta Tim IT Kementerian Pendidikan RI untuk memberikan wawasan lebih luas k pada para Kepala PKBM. Iwan menyampaikan, program peningkatan kapasitas tersebut ke depan akan rutin digelar, termasuk bagi tutor dan bendahara PKBM agar tata kelola pendidikan non formal semakin baik dan berkualitas, tak kalah saing dengan pendidikan formal.

“Insya Allah agenda peningkatan kapasitas ini akan kami laksanakan rutin. Kami juga dalam waktu dekat berencana menggelar wisuda bagi sekitar 2.000 peserta didik yang telah menyelesaikan pendidikan kesetaraan,” jelas Iwan.

Saat ini, lanjut mantan Kepala Desa Dibulan Kecamatan Cidahu itu, terdapat 113 PKBM yang tersebar di Kabupaten Kuningan. Jumlah tersebut, kata Iwan, menunjukkan bahwa PKBM bukan lagi sekadar lembaga formalitas, melainkan benar-benar dibutuhkan masyarakat untuk mendapatkan akses pendidikan yang lebih baik.

“Dengan peningkatan kualitas, PKBM diharapkan semakin berkontribusi dalam menciptakan sumber daya manusia yang unggul dan sejalan dengan target Kuningan sebagai Kabupaten Pendidikan,” harap Iwan.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kuningan, U Kusmana SSos MSi, mengapresiasi inisiatif DPD FK PKBM Kabupaten Kuningan yang menggelar kegiatan peningkatan kapasitas bagi para Kepala SKB PKBM se-Kabupaten Kuningan itu.

Ia mengaku sangat bangga, lantaran kegiatan berskala Kabupaten tersebut sama sekali tidak menggunakan pembiayaan dari APBD, melainkan hasil swadaya dari pengurus PKBM. Meski swadaya, namun penyelenggara mampu menghadirkan narasumber tingkat nasional dari Kementerian Pendidikan RI.

“Kami sangat mengapresiasi langkah FK PKBM. Ini membuktikan bahwa mereka memiliki komitmen tinggi dalam meningkatkan mutu pendidikan masyarakat. Kami berharap PKBM tidak hanya sekadar menjadi lembaga yang memberikan ijazah kesetaraan, tetapi benar-benar menjalankan proses pembelajaran yang berkualitas sesuai jenjang pendidikan yang ditempuh,” pesan Uu, sapaan akrabnya.

Dalam kegiatan tersebut, terdapat pula pengukuhan pembina PKBM Kabupaten Kuningan, yakni Harnida Darius SH yang merupakan Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Kuningan, dan juga Bambang.

Cek Juga

Pidato Perdana Bupati Dian; Ingatkan Kalau Salah, Support Jika Kebijakan Bagus

Pidato Perdana Bupati Dian; Ingatkan Kalau Salah, Support Jika Kebijakan Bagus

SiwinduMedia.com – Secara serentak dan pertama dalam sejarah politik Indonesia, Presiden RI Prabowo Subianto resmi …