SiwinduMedia.com – Badan Metereologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Jawa Barat, memperingatkan adanya potensi cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Jawa Barat. Cuaca ekstrim tersebut diprediksi akan terjadi sepanjang 17-23 April 2023.
Dalam pengumuman BMKG Jabar terkait prospek cuaca ekstrem yang disampaikan Pusdalops BPBD Kuningan dalam WA Grup, disebutkan prediksi Senin (17/4/2023) cuaca ekstrem akan terjadi Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bogor, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kabupaten Karawang, Kabupaten Subang, Kabupaten Indramayu, Kabupaten dan Kota Cirebon, Kabupaten dan Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, Kabupaten dan Kota Bandung, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Garut, Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, Kota Banjar, dan Kabupaten Ciamis.
Selasa (18/4/2023), cuaca ekstrem yang diprediksi BPKG, akan melanda Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bogor, Kabupaten Indramayu, Kabupaten dan Kota Cirebon, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kabupaten Karawang, Kabupaten Subang, Kabupaten dan Kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung Barat, Kota Cimahi, Kabupaten dan Kota Bandung, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Garut, Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, dan Kabupaten Ciamis.
Rabu (19/4/2023), cuaca ekstrem diprediksi BMKG akan terjadi di Kabupaten Subang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Karawang, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Garut, dan Kabupaten Tasikmalaya.
Kamis (20/4/2023), cuaca ekstrem akan melanda Kabupaten dan Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Subang, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, dan Kabupaten Garut.
Jumat (21/4/2023), cuaca ekstrem diprediksi akan melanda Kabupaten Subang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Garut, Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Karawang, Kabupaten Cianjur, serta Kabupaten dan Kota Depok.
Sabtu (22/4/2023), cuaca ekstrem diprediksi BMKG akan melanda Kabupaten Garut, Kabupaten dan Kota Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Sukabumi, dan Kabupaten Cianjur.
Minggu (23/4/2023), BMKG memprediksi cuaca ekstrem akan melanda Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bogor, Kota Depok, Kabupaten Bekasi, dan Kabupaten Karawang.
Prediksi cuaca ekstrem tersebut disebutkan BMKG dalam keterangannya, yakni potensi hujan lebat hingga ekstrem dalam skala lokal dapat disertai kilat / petir dan angin kencang.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan, juga memperingatkan masyarakat Kabupaten Kuningan untuk tetap berhati-hati dan waspada, lantaran hingga saat ini dan beberapa hari ke depan masih berpotensi terjadinya hujan lebat disertai angin kencang di Kabupaten Kuningan.
“Kami sampaikan bahwa saat ini di sebagian wilayah Kabupaten Kuningan turun hujan dengan intensitas ringan sampai lebat. Untuk Bapak/Ibu/Saudara mohon berhati-hati dan tetap waspada terhadap dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang, sambaran petir dan jalan licin. Terutama untuk yang masih beraktivitas di luar, semoga tidak terjadi kebencanaan di wilayah Bapak, Ibu dan saudara,” imbau Kepala Pelaksana BPBD Kuningan, Indra Bayu Permana, Minggu sore (16/4/2023).
Jika terjadi bencana, masyarakat bisa segera melapor kepada aparat pemerintah terdekat, atau langsung ke Call Centre BPBD Kuningan di nomor (0232) 876233 dan HP 08112442444, serta dapat menghubungi Pemadam Kebakaran Kuningan dengan Nomor Telepon (0232) 871113 dan HP 081322698881.
Masyarakat juga bisa menghubungi Call Centre PLN di nomor (0232)123, dan Telkom di Nomor Telepon (0232) 81111.