Siwindumedia.com – Kabar tentang uang kertas 75 ribu yang dihargai tinggi ternyata bukan kabar isapan jempol belaka. Kabar ini dibenarkan oleh salah satu kolektor uang langka dalam channel Info uang. Ia Mengatakan siap menukar 1 lembar uang pecahan 75 ribu dengan Yamaha N-Max. Simak yuk, apa istimewanya uang ini.
Lantas apa keistimewaan dari uang kertas 75 ribu ini? Berikut ini penjelasannya.
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke 75 tahun. Bank Indonesia (BI) menerbitkan uang rupiah baru dalam bentuk lembaran dengan nominal Rp75.000 pada tahun 2020 silam.
Uang baru ini terbit secara bersamaan dengan hari kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2020, kemarin. Tak dicetak secara terus menerus, melainkan uang baru edisi khusus HUT RI ke 75 ini dicetak sangat terbatas, yaitu hanya 75 juta lembar saja.
Peraturan Bank Indonesia No.22/11/PBI/2020, tentang Pengeluaran dan Pengedaran Uang Rupiah Khusus Peringatan 75 Tahun Kemerdekaan NKRI.
Uang kertas Rp75 ribu Tahun Emisi 2020 ini secara resmi di edarkan pada 14 Agustus 2020. Pecahan tersebut dicatat dalam Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2020 Nomor 194.
Meskipun baru beberapa tahun diterbitkan, siapa yang menyangka ternyata uang kertas 75 ribu ini sudah jarang ditemukan. Oleh karena itu, para kolektor uang pun mulai memburu uang ini dan berani memberi nilai tinggi.
Contohnya, salah satu kolektor uang langka di channel Youtube Info Uang yang berani menukar 1 lembar uang kertas pecahan 75 ribu dengan satu unit motor Yamaha N-max miliknya.
Akan tetapi, dirinya menegaskan bahwa bukan uang 75 ribu biasa yang bisa ditukar dengan motor N-max. Ia menjelaskan bahwa uang tersebut harus memiliki nilai tinggi contohnya memiliki nomor seri yang kembar.
Tertulis dalam uang kertas 75 ribu tersebut nomor serinya adalah AAA999999. Nah dirinya menyatakan siap menukarkan dengan 1 unit motor Yamaha N-Max. Dan di awal video pihaknya menyatakan bahwa ini bukan hoax.
Seperti diinfokan sebelumnya, para kolektor bisa dibilang berebut menemukan uang dengan nomor seri unik yang tertera di uang kertas 75 ribu tersebut.
Uang 75 ribu bisa dihargai tinggi dan diincar kolektor apabila memiliki keunikan dari hasil cetakannya, seperti rangkaian huruf dan nomor seri yang cantik.
Misalkan berhuruf depan kembar seperti AAA. Jenis ini bernilai jual sekitar satu setengah kali harga uang. Atau bisa juga BBB, CCC, QQQ, uang tersebut dinilai dengan satu setengah kali harga uang atau sekitar Rp120 ribuan.
Ada pula yang diminati kolektor dengan huruf depan di nomor serinya seperti ABC. Nah untuk jual uang ini juga sekitar satu setengah kali nilai uang.
75 ribu dengan nomor cantik juga diminati kolektor. Contohnya adalah RUD1, NAN1 dan lain sebagainya. Nah untuk jenis seperti ini bisa dinilai dua kali lipat harga uang.
Nah, yang diminati kolektor dengan harga tinggi adalah yang seperti ini: Contohnya memiliki nomor seri kembar seperti AAA 111111 atau juga bisa berurutan seperti ABC 123456.
Maka dari itu apabila uang 75 ribu yang Anda punya memiliki ciri-ciri tersebut, maka harganya bisa laku jutaan rupiah dan tentu menjadi incaran kolektor.