“Bermain sambil Belajar” TK Al Madani Ciledug Pabuaran Melakukan Kegiatan Kunjungan Belajar ke Wisata J&J Linggarjati Kabupaten Kuningan Jawa Barat

SiwinduMedia.com – Sekolah Taman Kanak-kanak (TK) Al Madani Jl. Walangsungsang, No. 1 Blok Kliwon, RT. 01/RW.04, Jatiseeng Kidul, Kecamatan Ciledug, Kabupaten Cirebon menggelar kegiatan kunjungan belajar ke Wisata J&J Jl. Raya Bojong, Linggarjati, Cilimus, Kabupaten Kuningan. Selasa, (30/5/2023)

Ratusan siswa Sekolah TK Al Madani melaksanakan kunjungan belajar ke wisata J&J Linggarjati Kabupaten Kuningan yang didampingi langsung oleh orang tua siswa dalam rangka edukasi sejak dini dengan tujuan anak-anak bisa lebih mengenal alam sekitarnya.

“Kegiatan kunjungan ini dalam rangka edukasi untuk anak-anak agar bisa belajar di alam terbuka, ya intinya bermain sambil belajar, ” ungkap Haif Kepala Sekolah TK Al Madani Ciledug Pabuaran

Beberapa agenda kegiatan yang di laksanakan di wisata J&J seraya bermain sambil belajar yaitu anak-anak mengunjungi agrowisata J&J, disana anak-anak belajar menanam sayuran dan buah-buahan seperti buah strawberry dan lainnya.

Setelah belajar di kawasan agrowisata, kini anak-anak berpindah untuk mengunjungi museum pesawat terbang yang menjadi icon wisata J&J untuk berfoto-foto dengan pesawat tersebut.

“Mengenalkan bagaimana tatacara menaiki pesawat terbang dan juga berfoto-foto diarea dirgantara,” terang Kepala Sekolah TK Al Madani Ciledug Pabuaran.

Selain itu para siswa TK tersebut mendapat kesempatan untuk melihat langsung jenis-jenis satwa yang ada di Mini Zoo J&J tersebut, seperti berbagai jenis burung, iguana, kuda, berbagai jenis ikan, kuda, dan lainnya.

“Kegiatan ini sangat bagus karena untuk meningkatkan pola belajar anak-anak terutama dalam mengenali alam sekitar dan belajar cara merawatnya juga,” ujar Nisa salah seorang guru TK Al Madani Celedug Pabuaran saat diwawancarai SiwinduMedia.com

Cek Juga

Pimpinan UM Kuningan Resmi Dilantik! Wawang jadi Rektor, Nanan Wareknya

SiwinduMedia.com – Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah melalui Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah, Selasa (22/10/2024) resmi melantik …