Siwindumedia.com – Dini hari nanti, partai final Liga Champions 2022/2023 akan digelar. Final tersebut akan mempertemukan Manchester City vs Inter Milan, yang digelar di Ataturk Olympic Stadium, Turki, Minggu (11/6/2023) pukul 02.00 WIB.
City punya ambisi besar untuk merebut trofi ini pertama kalinya, sekaligus menasbikan diri sebagai tim terkuat eropa di musim ini. Seperti diketahui, City selama ini kerap kali gagal di ajang ini, termasuk saat dikalahkan Chelsea di final Liga Champions dua tahun lalu.
Final Liga Champions melawan Inter Milan menjadi usaha terakhir Man City untuk menjadi treble winner atau peraih tiga trofi dalam semusim. Menjelang pertandingan melawan Inter Milan, Man City sudah punya dua gelar juara yaitu Premier League dan Piala FA.
Pelatih Man City, Pep Guardiola, menginginkan trofi Liga Champions agar timnya dapat diakui sebagai salah satu tim terbaik di dunia.
“Kami telah melakukan hal yang luar biasa, lima Premier League, dua Piala FA dan Carabao Cup,” ucap Guaridola, dilansir dari Sky Sports.
“Kami harus memenangkan Liga Champions untuk mendapatkan pengakuan bahwa tim ini layak mendapatkannya,” ujar pelatih asal Spanyol ini.
“Sungguh luar biasa, menyenangkan, tetapi kami harus memenangkannya,” tutur Guardiola menegaskan.
Jika nantinya bisa merebut trofi si Kuping Besar, maka City akan jadi tim Inggris kedua yang merebut Treble setelah Manchester United pada 1998/1999.
Sementara itu, dengan status underdog, Inter seharusnya bisa tampil lebih lepas dan mengejutkan City. Wajar karena Inter tak dijagokan untuk melaju sejauh ini sampai final.
Tapi, Inter tentu tak mau cuma numpang lewat di final dan ingin membuktikan kualitas mereka. Pelatih Simone Inzaghi punya catatan bagus setiap tampil di final, yakni tujuh trofi dari tujuh kesempatan.
Inter Milan merupakan salah satu klub dari Italia yang punya koleksi tiga kali juara Liga Champions. Terakhir didapatkannya saat era pelatih Jose Mourinho di tahun 2010.
Inter awalnya tidak diprediksi bisa menembus babak puncak. Nerazzurri pun jadi salah satu harapan penyelamat ‘muka’ Italia di kompetisi antarklub Eropa musim ini setelah Fiorentina kalah di final UEFA Conference League dan AS Roma kalah di final Liga Europa.
Jadwal final Liga Champions
Minggu (11/6/2023)
Manchester City vs Inter Milan pukul 02.00 WIB.
Disiarkan langsung oleh stasiun televisi SCTV
Selain itu, duel Man City vs Inter Milan juga dapat disaksikan melalui tayangan live streaming dengan mengakses tautan berikut >>> LINK Streaming