SiwinduMedia.com – Selasa malam, (27/6/3023) tim SiwinduMedia.com, berkesempatan mewawancarai Owner Resto Saung Gunung, Srie Haryati.
Ditengah cuaca malam yang sangat dingin, bertempat di area taman payung, Resto Saung Gunung, Srie (nama panggilan, red) diawal perbincangan menceritakan tentang penamaan Resto Saung Gunung, salah satu tempat makan view bagus di kuningan jawa barat ini.
Ide & Konsep Resto Saung Gunung
“Karena bangunan Resto kami berkonsep rumah Joglo, terus untuk orang sunda kalau melihat bangunan Joglo seperti ini biasanya suka menyebut dengan nama Saung. Kata ‘Gunung’ nya sendiri, karena resto kami memiliki view pemandangan alam Gunung Ciremai. Akhirnya ya, dikasih lah nama resto nya menjadi Saung Gunung,” kata Srie.
“Sebenarnya sebelum ada Resto Saung Gunung, kami sudah memiliki usaha di bidang kuliner juga. Kopi Buku namanya, yang berlokasi di Pandapa. Lokasinya cukup strategis dan berada disekitar pusat Kota Kuningan. Yang jadi kendala waktu itu, tempatnya tidak luas. Jadi kalau setiap hari sabtu dan minggu, pengunjung banyak yang tidak kebagian tempat,” tuturnya.
Akhirnya dengan pertimbangan tersebut, terpikir untuk mencari lokasi yang lebih luas lagi. Sejalan dengan rencana mencari lokasi yang baru, kita juga sambil mencari referensi konsep tempat kuliner di daerah lain.
Tepatnya tanggal 6 September 2022, berlokasi di Jalan Raya Kuningan-Cirebon, Desa Cibentang, Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan, Resto dengan konsep rumah Joglo (rumah adat Jawa Tengah, red) yang diberi nama Saung Gunung ini, mulai dibuka.
“Alhamdulillah, akhirnya dapat lokasi yang sekarang ini (Saung Gunung, red), dengan pemandangan yang bagus dan lokasinya pun strategis,”.
Lokasi Resto Saung Gunung
Fasilitas Resto Saung Gunung Kuningan
Salah satu tempat makan view bagus di kuningan jawa barat ini terbagi menjadi empat area makan yakni bagian Joglo depan, Limasan, Joglo belakang, dan taman payung. Sebelah selatan resto, masih ada lahan kosong saat ini sedang ada proses pembangunan untuk menambah area resto.
Sebelah barat akan dijadikan playground untuk memanjakan anak-anak disaat orang tua nya menikmati makan dan minum. Disamping playground tersebut akan disulap menjadi area makan lesehan.
Srie menjelaskan bahwa penambahan area tersebut sengaja dibangun, karena melihat banyaknya pengunjung yang mengadakan acara di Resto Saung Gunung. Seperti family gathering, event kantor, acara ulang tahun, ada juga lamaran, bahkan sampai pernikahan.
Untuk acara pernikahan, Resto Saung Gunung siap menerima dengan menyediakan atau tanpa Wedding Organizer (WO). Srie menginformasikan khusus untuk acara-acara atau event besar harus melalui reservasi terlebih dahulu. Dengan tujuan untuk saling berkomunikasi tentang mekanisme seperti apa nantinya acara atau event itu akan berlangsung.
Mau Reservasi di Saung Gunung?
Untuk yang mau reservasi atau bertanya mencari informasi seputar Resto Saung Gunung, silahkan menghubungi di nomor +62 811-1111-9562.
Resto Saung Gunung untuk hari biasa, buka operasional mulai pukul 09.00 WIB sampai 21.00 WIB, sedangkan untuk weekend buka pukul 09.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB. “Dengan karyawan bagian service dan produk sebanyak 26 orang, kami siap memberikan pelayanan terbaik buat para pengunjung yang datang,” tegas Srie.
Menu Resto Saung Gunung Kuningan
Untuk menu di Resto Saung Gunung sendiri, Srie menjelaskan merupakan penggabungan dari menu yang ada di Kopi Buku ditambah dengan menu-menu baru yang sekarang ini kita jual.
“Menu yang kita bawa dari Kopi Buku hanya menu minuman dan snack saja. Selebihnya adalah menu hasil kreasi chef dari Resto Saung Gunung. Ternyata chef dari Kuningan pun sudah banyak yang memiliki kualitas jempolan, dengan berbagai pengalaman kerja yang cukup lama,” puji Srie.
Untuk menu, kami sediakan makanan khas daerah terutama paling banyak makanan Sunda. Seperti nasi liwet, nasi timbel dan sayur asem. Dan best seller nya itu, menu iga bakar. Harga makanan nya berkisar di 30 ribuan rupiah.
Untuk harga makanan ringan itu mulai 15 ribuan.
“Sementara untuk minuman, ada wedang uwuh, kopi hitam jenis Arabika dan Robusta. Untuk kopinya, kita pakai kopi dari daerah Kuningan dan dari daerah lain juga. Harga jual untuk minuman, mulai dari 15 ribuan,” terang Srie.
Promo! Buka Puasa Gratis & Jumat Berkah di Resto Saung Gunung
Ada program yang menarik dari Resto Saung Gunung, manajemen memberikan gratis berbuka puasa buat pengunjung yang sedang menjalani puasa sunah senin dan kamis. Dan setiap hari Jum’at ada Jum’at berkah, bagi-bagi makanan yang dititipkan di Mesjid yang ditunjuk oleh pihak Resto Saung Gunung.
Di jalan raya Kuningan-Cirebon tepatnya sekitar jalur Ciloa, banyak berbagai konsep Resto yang buka. Tentunya satu sama lain akan berkompetisi, untuk menarik animo masyarakat supaya datang berkunjung ke masing-masing Resto.
Segmen anak muda dan keluarga jadi target pengunjung dari Resto Saung Gunung. Untuk itu kami sudah menyiapkan apa yang menjadi daya tarik untuk kaum milenial ini. Yakni tempat yang nyaman dan mempunyai spot foto yang bagus buat di media sosial mereka.
Ada Live Musik di Saung Gunung!
Sebagai daya tarik juga, setiap malam sabtu dan malam minggu, kita ada live musik. Band-band lokal dari Kuningan yang kita ajak kerja sama. Cikara yang menjadi home band nya di Resto Saung Gunung.
“Ide untuk mengkolaborasikan antara kuliner dengan live musik, itu dari saya dan suami. Karena saya dan suami, awalnya memang suka berburu kuliner dan sama-sama hobi di musik juga. Jadi sekarang ini tuh, bisnis sambil menyalurkan hobi juga,” seloroh Srie sambil tertawa.
Srie berharap ke depannya, Resto Saung Gunung bisa menyediakan tempat yang lebih nyaman lagi, dan bisa menyiapkan tempat untuk berbagai event yang beragam dan lebih besar lagi.
“Mudah-mudahan, Resto Saung gunung bisa menjadi salah satu destinasi wisata kuliner untuk warga Kuningan dan luar Kuningan,” harap Srie.