Infinix GT 10 Pro, HP Gaming Mewah Harga cuma 3 Jutaan
Infinix GT 10 Pro Dipastikan Hadir di Indonesia, Yuk Intip Spesifikasi dan Harganya. (Foto: GSM Arena)

Infinix GT 10 Pro, HP Gaming Mewah Harga cuma 3 Jutaan

Siwindumedia.com – Perusahaan smartphone asal Hong Kong Infinix resmi merilis smartphone performa tinggi dan fitur-fitur canggih untuk mendukung kebutuhan gaming pada bulan Agustus 2023 kali ini. Dengan desain punggung yang futuristis, khas smartphone gaming Infinix GT 10 Pro membawa spesifikasi yang cukup mirip dengan Infinix Note 30 Pro, kecuali dalam sektor desain, chipset, dan teknologi pengisian cepat.

Infinix GT 10 Pro

Dari segi desain, Infinix GT 10 Pro memiliki desain belakang yang mirip dengan Nothing Phone (2), dengan bodi semi-transparan. Infinix GT 10 Pro menghadirkan desain futuristis ala cyberpunk, “Cyber Mecha”. Bagian punggungnya memuat modul kamera besar, yang mencakup tiga kamera dan sebuah lampu flash LED.

Mengutip informasi dari GSM Arena, Minggu (20/8/2023), Infinix GT 10 Pro dibekali chipset MediaTek Dimensity 8050 yang dipadukan RAM 8GB dan memori 256GB. Untuk mendukung performanya, smartphone ini juga hadir dengan kemampuan RAM virtual hingga 8GB.

Smartphone ini menjalankan Pure XOS 13 berbasis Android 13. Disebut Pure XOS karena Infinix mengklaim telah mengurangi aplikasi bawaan di smartphone, serta bebas iklan.

Smartphone ini memiliki layar AMOLED berukuran 6,67 inci dan memiliki resolusi 1.080 x 2.400 piksel. Layar smartphone ini mendukung refresh rate adaptif hingga 120Hz dan touch sampling rate 360Hz.

Infinix GT 10 Pro Dipastikan Hadir di Indonesia, Yuk Intip Spesifikasi dan Harganya

Detail menarik lainnya ada di bagian kamera. Kamera utamanya memiliki resolusi 108MP dan mampu merekam video dengan kualitas hingga 4K@30fps. Untuk kamera depannya, ada lensa 32MP yang mampu merekam video dengan kualitas hingga 1440p@30fps.

Anda juga tidak perlu khawatir dengan daya tahannya. Infinix GT 10 Pro membawa baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 45W.

Berbicara segi audio, Infinix membenamkan stereo speaker di perangkat ini dan port headphone jack 3.5mm. Infinix GT 10 Pro juga memiliki 4D vibration engine untuk menunjang kemampuan audio yang mendukung haptic feedback.

Infinix GT 10 Pro tersedia dalam dua pilihan warna yakni Cyber Black dan Mirage Silver.

Dengan detail spesifikasi yang ada di kelas atas, sepertinya harga HP Infinix GT 10 Pro juga akan ada di kelas yang cukup tinggi. Tapi tenang, nyatanya harga Infinix GT 10 Pro tidak setinggi itu. Soal harga, smartphone ini dibanderol dengan harga mulai dari USD 240 atau sekitar Rp 3,6 juta.

Cek Juga

link download twibbon ulang tahun karang taruna ke-64 tahun 2024

Twibbon Ulang Tahun Karang Taruna ke-64 Tahun 2024

SiwinduMedia.com – Twibbon merupakan salah satu bentuk produk digital yang sering digunakan sebagai media penyampaian …