Kantor PDAM Tirta Kamuning/Foto: Iwan Setiawan/SiwinduMedia.com
Kantor PDAM Tirta Kamuning/Foto: Iwan Setiawan/SiwinduMedia.com

3 Pelamar Calon Dirut PAM Kuningan Dinyatakan Lolos Seleksi, Acep Purnama Bakal Pilih Siapa?

SiwinduMedia.com – Persaingan untuk mengisi kursi jabatan Direktur Perumda Air Minum (PAM) Tirta Kamuning Kuningan mulai mengerucut. Seleksi awal telah dibuka secara resmi oleh Ketua Panitia Seleksi Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi, dan saat ini muncul 3 dari ke 4 Calon Direktur PAM berhasil lolos seleksi.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Dian Rachmat Yanuar selaku Ketua Panitia Seleksi Calon Direktur PAM Kuningan, melalui pengumuman resmi yang dirilis Senin (4/9/2023). Ia menyampaikan bahwa setelah dibuka pengumuman nomor 539/14/PSCD.PAM.TK.KNG tanggal 28 Agustus 2023 tentang seleksi calon Direktur Perumda Air Minum Tirta Kuningan periode 2023-2028 panitia seleksi telah menerima sebanyak 4 lamaran.

“Dari hasil seleksi administrasi dan penelitian berkas lamaran, bahwa 3 pelamar dinyatakan memenuhi syarat, sementara 1 pelamar tidak memenuhi syarat. Pelamar yang lolos seleksi administrasi berhak mengikuti tahapan selanjutnya, yakni uji kelayakan dan kepatutan yang akan dilaksanakan mulai tanggal 6-7 September 2023,” kata Dian.

Adapun nama-nama calon Direktur PAM Tirta Kamuning Kuningan Periode 2023-2028 sebagaimana tertera dalam pengumuman itu, yakni Erwin Jaya Zuhri dari Desa Cimekar Kecamatan Cileunyi, Bandung, dan Rohendi dari Kelurahan Ciporang, Kecamatan/Kabupaten Kuningan. Terakhir, sebagaimana yang ramai jadi pembicaraan, ada nama Dr Ukas Suharfatura MP yang kini menjabat sebagai Plt Direktur. Ukas sendiri berdomisili di Kelurahan Winduhaji, Kecamatan Kuningan, Kabupaten Kuningan.

Baca Juga:  4 Bulan Menghilang, Nenek Ikah Akhirnya Ditemukan Sudah Meninggal di Jalur Pendakian

Menurut Dian, hasil uji kelayakan dan kepatutan, Panitia Seleksi akan menyampaikan 3 besar pelamar yang lolos dan akan dilanjutkan dengan tahap wawancara yang akan dilakukan oleh Bupati Kuningan sebagai kuasa pemilik modal (KPM).

“Demikian, penentuan calon Direktur Perumda Air Minum Tirta Kuningan periode 2023-2028 akan bergantung pada keputusan kuasa pemilik modal,” pungkasnya.

Dari ketiga Calon Direktur PAM ini, muncul teka teki bahkan disinyalir Bupati selaku KPM, telah mengantongi satu nama sejak jauh-jauh hari. Hal ini pula yang cukup dikhawatirkan banyak pihak, terlebih di akhir jabatannya Bupati Acep Purnama terus menjadi sorotan.

Cek Juga

Paslon Dirahmati Kutuk Cara-Cara Kampanye Menghasut dan Adu Domba

Paslon Dirahmati Kutuk Cara-Cara Kampanye Menghasut dan Adu Domba

SiwinduMedia.com – Tim pemenangan Pasangan Calon Bupati dan Wabup Nomor Urut 01 Dian-Tuti, tiba-tiba menggelar …