Sumringah! 353 PNS Dilantik dan Diberi SK oleh Bupati
Sesi foto bersama setelah acara pelantikan dan pengambilan sumpah PNS dan Jabatan Fungsional, bertempat di Graha Sajati BKPSDM Kabupaten Kuningan, Rabu (29/11/2023). Foto: Purnomo Widodo/SiwinduMedia.com

Sumringah! 353 PNS Dilantik dan Diberi SK oleh Bupati

SiwinduMedia.com – Setelah kurang lebih satu pekan, melantik dan mengambil sumpah/janji Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, serta Pejabat Administrasi dan Pejabat Fungsional.

Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH, bertempat di Graha Sajati BKPSDM Kabupaten Kuningan, jalan Desa Cikaso, Kecamatan Kramatmulya. Menyerahkan Petikan SK sekaligus Pengambilan Sumpah PNS dan Pelantikan Jabatan Fungsional, Rabu (29/11/2023).

Terlihat wajah sumringah dari 353 orang CPNS yang akan dilantik menjadi abdi Negara ini. Mungkin karena momen itu, menjadi akhir dari sebuah penantian yang panjang dari sebuah tujuan yang di cita-citakan untuk menjadi seorang PNS.

Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan Dr H Dian Rachmat Yanuar MSi, Kepala Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Drs Dudy Budiana MSi, Inspektur Kabupaten Kuningan Drs Deniawan MSi.

Dalam sambutannya Acep mengucapkan selamat kepada seluruh PNS yang baru saja dilantik, proses pengangkatan CPNS menjadi PNS tidaklah mudah.

Karena harus melalui masa percobaan minimal 1 tahun dan harus lulus diklat prajabatan dan pemeriksaan tes kesehatan secara menyeluruh oleh dokter tim penguji kesehatan.

Baca Juga:  Inspiratif dan Memukau! Aksi 3 SDIT Al-Multazam Sajikan Keberagaman Budaya dan Kreativitas

“Saya mengingatkan kepada semua PNS yang baru dilantik hari ini, bahwa integritas dan dedikasi adalah kunci utama dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kita. Mari kita bekerja keras dan bekerja cerdas untuk melayani masyarakat dan membangun Kabupaten Kuningan,” ujar Acep.

Sumpah yang baru saja diucapkan, merupakan tahap awal yang harus saudara lalui sebagai pengakuan legalitas saudara sebagai pegawai negeri sipil maupun pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan.

“Sumpah ini harus saudara pertanggung jawabkan bukan semata-mata kepada pimpinan, namun juga kepada Tuhan Yang Maha Esa,” tegasnya.

Lebih lanjut Acep menyampaikan bahwa, Aparatur Sipil Negara harus mempunyai core values yang sama. Ini menjadi titik tonggak penguatan budaya kerja, fondasi baru demi terwujudnya satu kesamaan persepsi yang lebih mudah dipahami dan diterapkan oleh seluruh ASN.

Core values tersebut adalah Berakhlak, Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif.

Jadikanlah pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini, sebagai momentum perubahan kinerja ke arah yang lebih baik. Bekerjalah dengan sungguh-sungguh dan penuh semangat, untuk meningkatkan kinerja agar memperoleh prestasi terbaik.

Baca Juga:  Heboh Kera Masuk Pemukiman Warga di Kuningan, Asik Bermain Di Dalam Rumah Hingga Berguling-guling

Selalu mengedepankan integritas dan tanggung jawab serta menjunjung tinggi etika sebagai ASN dalam melaksanakan tugas dan pekerjaan.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat, kepada para PNS yang baru dilantik, semoga dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab dengan baik dan membawa perubahan positif bagi Kabupaten Kuningan,” tutup Acep.

Cek Juga

Paslon Dirahmati Kutuk Cara-Cara Kampanye Menghasut dan Adu Domba

Paslon Dirahmati Kutuk Cara-Cara Kampanye Menghasut dan Adu Domba

SiwinduMedia.com – Tim pemenangan Pasangan Calon Bupati dan Wabup Nomor Urut 01 Dian-Tuti, tiba-tiba menggelar …